Telkom Targetkan 2.000 Pelanggan Koperasi

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Divisi Business Service PT Telkom menargetkan menambah 2.000 pelanggan dari kalangan koperasi di Jawa Barat pada tahun ini. Sedangkan untuk Indonesia, ditargetkan 15 ribu koperasi yang menggunakan aplikasi bisnis dari Telkom.
General Manager Divisi Business Service Telkom, Gunawan Rismayadi mengatakan, sejak dibentuk Januari 2010, pengguna aplikasi bisnis dari Telkom telah mencapai 145 ribu di seluruh Indonesia. Untuk pengguna di Jabar sendiri mencapai sekitar 10 ribu pengguna.
"Kami fokus ke pengembangan bisnis dan UKM. Kami menyediakan solusi aplikasi bisnis. Ada sekitar 15 aplikasi. Target kami terutama di pemerintahan kelas menengah, termasuk pemerintah kota atau pemerintah kabupaten karena harus online," kata Gunawan ketika ditemui di Business Gathering di D'Palm Bandung, Kamis (10/5/2012).
Selain itu, pihaknya juga menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 12 persen pada tahun ini, atau meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yang pertumbuhannya mencapai 11 persen. Namun, Gunawan enggan menyebutkan angka pendapatan tahun lalu.
"Kami optimistis bisa tercapai targetnya. Bahkan mungkin lebih, karena kami komit internal target bisa mencapai 20 persen tahun ini. Angkanya ya pasti sampai miliaran rupiah," ujarnya.
Menurutnya, pebisnis atau pelaku UKM tidak perlu melakukan pengembangan aplikasi, karena Telkom sudah menyiapkan aplikasi dengan harga jauh lebih murah. Bahkan, khusus koperasi bisa menggunakan aplikasi secara gratis termasuk koneksi Speedy.
"Kalau e-Koperasi gratis termasuk Speedy selama tiga bulan. Syaratnya sudah tersambung koneksi telepon. Kami fokusnya mengarah ke koperasi modern sesuai pencanangan menteri koperasi dan UKM. Selain gratis, koperasi juga bisa dapat fee transaksi dari remitten service, pengiriman dan penerimaan uang," katanya.
Syarat lainnya, koperasi harus sudah memiliki surat izin koperasi dari Kementerian Koperasi. Aplikasi yang ditawarkan harganya berkisar Rp 265 ribu sampai Rp 500 ribu.
Bahkan, Gunawan mengklaim penggunaan aplikasi ini bisa menekan biaya operasional mencapai 45 persen.
"Keuntungan dari aplikasi Telkom yaitu mengarah pada cloud computing, broadband service, dan transparansi dalam hal transaksi keuangan. Tidak hanya koperasi, tapi aplikasi ini bisa digunakan BPR, rumah sakit, dan kalangan universitas," ujarnya.

info operator, Telkom Targetkan 2.000 Pelanggan Koperasi

Blogger Tricks

.
 

© 2011 AGEN BISNIS PULSA MURAH - Designed by Perdana | Mukund | Privacy Policy | Sitemap

About Us | Contact Us