Google Chrome Langsung Jadi Aplikasi Gratis Terpopuler di Apple App Store


Google Chrome ios

Baru saja diluncurkan di Apple App Store, Google Chrome langsung menjadi aplikasi gratis terpopuler. Padahal peluncuran aplikasi ini kurang dari 12 jam lalu. Peluncuran browser ini pun siap bersaing dengan beberapa browser lain yang sudah ada di App Store milik Apple.
Aplikasi browser milik Google ini membutuhkan sistem operasi iOS 4.3 atau versi di atasnya. Anda pun bisa memakai browser ini di berbagai perangkat Apple, dari iPad, iPhone ataupun iPod Touch. Fitur yang dimiliki oleh browser ini pun hampir sama dengan Google Chrome versi desktop untuk Mac, Windows dan Linux.

Browser ini pun memiliki kemampuan sinkronisasi tab, halaman, bookmark, password dan history dari Google Chrome versi iOS ke versi desktop ataupun sebaliknya. Tentunya hal ini bakal memudahkan bagi Anda yang kerap menggunakan browser ini di komputer ataupun di perangkat mobile.
Sebagai sebuah aplikasi browser terpopuler di dunia, Google Chrome untuk iPhone, iPad dan iPod Touch ini mendukung puluhan bahasa. Bahkan Anda pun bisa menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantar dalam aplikasi ini.
Meskipun begitu, terdapat beberapa komentar negatif terkait performa Google Chrome ini. Salah seorang pengguna perangkat Apple dengan ID Reviewgov mengatakan bahwa browser ini memiliki performa yang tak lebih baik dibandingkan dengan Safari. Dan, hal ini pun diamini oleh pengguna lain. Mereka mengatakan bahwa browser Safari yang menggunakan teknologi Nitro Engine memiliki kecepatan yang jauh lebih baik dibandingkan dengan Google Chrome.

google chrome, internet

Blogger Tricks

.
 

© 2011 AGEN BISNIS PULSA MURAH - Designed by Perdana | Mukund | Privacy Policy | Sitemap

About Us | Contact Us